Pengalaman saya di bawah ini bisa diambil ilmu hikmahnya dan jadi referensi bagi anak muda yang ” masih bingung ” mengawali bisnis. Tapi ingin sekali jadi pebisnis. Karena banyak kendalanya.
1). Tidak Punya Modal.
Sekitar 30 tahun lalu orang tua baru transmigrasi dan saya baru dinas militer. Tapi ingin jadi pebisnis. Saat jadi supplier cangkang sawit investornya pemilik truk tronton saya bayar 1,5 bulan setelah invoice cair.
Karung bekas pupuk PTPN saya jual ke Penggilingan Padi, investornya calon pembeli. Awalnya ditolak tiga kali, setelah saya jelaskan manfaatnya hemat 50% dibanding baru. Ketagihan. Saya dapat laba puluhan juta/bulan tanpa modal.
Ikan mas dari Danau Maninjau Sumbar saya jual ke Pematang Siantar Sumut, bayar mundur seminggu tapi saya jual kontan. Memberdayakan banyak petambak ikan tawar. Pada senang ada kepastian pasar, makin sejahtera massal.
2). Tidak Punya Waktu, Ilmu dan Skill.
Karena saya jadi Guru Pelatih Militer dan Komandan Kesehatan Lapangan terlalu sibuk sering latihan di hutan. Saya bentuk ” Tim Pengelola Usaha “. Gaji pokok dan bonus agar minim pengawasan. Pada semangat dan produktif.
Awalnya bingung karena saya bukan sarjana manajemen bisnis atau ekonomi. Sering salah. Tapi tidak malu bertanya dan berani kaji ulang, lalu disempurnakan cara memimpin. Lambat laun skill memimpin jarak jauh.
Mengatasi kesulitan mengawali bisnis berarti ” menemukan solusi ” atas hambatan-hambatan yang muncul saat seseorang baru ingin memulai usaha.
Hambatan itu bisa berupa ;
1). Tidak tahu harus mulai dari mana.
2). Tidak punya modal.
3). Takut gagal.
4). Tidak punya relasi atau pasar.
5). Tidak percaya diri atau ragu.
Setiap orang yang ingin memulai usaha hampir pasti mengalami masa-masa kebingungan seperti ini. Maka dari itu, mengatasi kesulitan ini menjadi langkah awal yang ” sangat penting ” dalam membangun mental dan arah bisnis.
Cara Praktis Mengatasi Kesulitan Mengawali Bisnis :
1). Mulai dari apa yang dikuasai, pilih bidang usaha yang sesuai dengan hobi, keahlian, atau pengalaman pribadi. Ini membuat langkah awal lebih ringan.
2). Mulai dari kecil dulu, jangan terpaku pada modal besar. Bisnis rumahan, online, atau berbasis jasa bisa dimulai dengan modal minim bahkan tanpa modal.
3). Lakukan riset pasar sederhana, amati kebutuhan orang di sekitar. Lihat apa yang sedang tren di media sosial atau marketplace.
4). Gabung komunitas atau belajar dari mentor: Bertukar pikiran dengan sesama pebisnis pemula bisa memberi semangat dan insight baru.
5). Uji coba dulu (validasi), coba jual produk ke teman atau keluarga. Ini bisa jadi tes pasar awal.
6). Tumbuhkan mental wirausaha, jangan takut gagal. Jadikan kegagalan sebagai pelajaran, bukan alasan untuk berhenti.
Manfaat Paham Mengatasi Kesulitan Awal Bisnis ;
1). Menemukan model bisnis yang cocok dan realistis.
2). Meningkatkan rasa percaya diri dalam berwirausaha.
3). Mengurangi risiko rugi di awal karena bisa merencanakan lebih baik.
4). Menumbuhkan sikap gigih dan kreatif.
5). Membuka peluang usaha yang lebih besar di masa depan.
Salam Produktif 🇮🇩
Wayan Supadno
Pak Tani
HP 081586580630