Wed. Jan 14th, 2026

KARENA INTUISI

ByWayan Supadno

Aug 15, 2025

Berikut ini kisah para orang sukses berbisnis. Karena tajamnya intuisi yang dimiliki. Itu terjadi karena banyaknya membaca buku, mengasah diri dengan orang lain dan pengalaman sering jatuh bangun.

1). Petani

Nalurinya jalan, tanpa uji petik langsung bisa tepat jumlah panennya akan didapat. Karena puluhan tahun mempelajari apa yang sudah dilakukan. Selalu kaji ulang. Cukup direkam dan disimpan dalam memorinya.

2). Pencetak Kebun/Sawah.

Tanpa mengambil tanah dibawa ke laboratorium. Tapi langsung tahu kadar C Organik, pH tanah, tahu strain mikroba di tanah. Tahu juga hama penyakit karena melihat vegetasi habitat di sekitarnya. Tepat diagnosa cocoknya ditanam apa.

3). Peternak Sapi.

Tanpa memakai meteran untuk mengukur panjang dan diameter badan bakalan sapi. Yakin bisa tumbuh cepat dan goal 1 ton up bobot hidupnya. Alhasil pertumbuhan harian (ADG) bisa di atas 1,8 kg/hari. Labanya besar.

4). Pengembang Perumahan.

Hanya melihat sepintas 3 lokasi lahan. Ada yang rawa di balik sungai, bukit dan bekas galian C. Direklamasi. Dibangun jembatan. Jadi lokasi idola masyarakat. Laris manis. Labanya besar karena harga pokok produksi (HPP) sangat rendah.

Intuisi adalah kemampuan memahami atau mengetahui sesuatu secara langsung tanpa melalui penalaran logis yang panjang. Datangnya cepat, spontan dan sulit dijelaskan alasannya.

Berbeda dengan tebakan acak, intuisi biasanya terbentuk dari gabungan pengalaman, pengetahuan tersimpan dan pengamatan tak sadar. Bernuansa suara hati nurani sering didengarkan.

Manfaatnya ;

1). Pengambilan keputusan cepat dalam situasi mendesak. Misalnya di ruang operasi, pilot pesawat, atau olahraga.

2). Kreativitas dan inovasi, ide sering muncul lewat intuisi.

3). Membaca situasi sosial, mengenali bahasa tubuh, nada suara, atau perasaan orang lain.

4). Mendeteksi risiko atau bahaya sebelum tanda jelas muncul.

5). Memilih peluang yang tepat tanpa analisis data rumit.

Cara melatih dan mengasah intuisi ;

1). Sering melakukan refleksi diri. Catat momen ketika “merasa” sesuatu dan lihat hasilnya.

2). Perbanyak pengalaman. Semakin sering menghadapi berbagai situasi, otak punya lebih banyak “pola” untuk dikenali secara otomatis.

3). Latih kepekaan indera. Perhatikan detail kecil: ekspresi wajah, suara, suasana sekitar.

4). Belajar menenangkan pikiran. Meditasi atau mindfulness membantu menangkap sinyal halus yang biasanya tenggelam oleh pikiran logis.

5). Ikuti “rasa” lalu evaluasi. Praktikkan keputusan berbasis intuisi pada hal kecil, lalu bandingkan hasilnya dengan logika.

Ilmu hikmahnya, mempelajari dan melatih intuisi sangat penting bagi calon pengusaha atau pebisnis pemula. Sekalipun kelak punya banyak staf ahli alumni pasca sarjana yang akan mengurai kelayakan usaha, sehingga logis dan feasible. Sebelum dieksekusi.

Agar usahanya makin pesat berkembang lalu jadi lokomotif perekonomian suatu daerah. Konkretnya, dulu banyak pengangguran tapi sirna karena diberdayakan jadi pekerja dan rekanan usaha. Dulunya pendapatan asli daerah (PAD) sangat rendah jadi tinggi karena pajaknya besar rutin.

Salam Inovasi 🇮🇩
Wayan Supadno
Pak Tani
HP 081586580630

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *